MKC 88
...
Ulangan di sekolah gue masih terus berlanjut seperti air yang mengalir sampai jauh. Tidak ada niatan untuk berhenti. Sekolah dengan Program Pertukaran Pelajar itu berat dan merepotkan.
Selain harus, mengikuti kurikulum sekolah yang bersangkutan kami para murid dipaksa untuk mengikuti uji kompetensi sesuai dengan kelas Program Pertukaran Pelajar yang diajukan. Padahal, saat gue tanya ke Anna, di sekolah mereka tidak ada ulangan dan sedang ada banyak lomba Agustusan.
"Nggi, selamat ulang tahun ya. Maaf gue belum bisa pergi ke Gubeng tapi gue sudah nitip kado sama Jono buat elo. Jangan dibuka di tempat ya. Dibuka pas elo sedang sendiri di tempat sepi." bisik Anna dramatis.
Gue menelan ludah ngeri. Anna memang unik dan sudah sering kasih gue kado yang unik bin aneh. Dan untuk ulang tahun gue kali ini, gue tidak bisa berharap banyak kepada Anna kalau seandainya dia bisa mengerti.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者