Sedangkan di pintu masuk UGD, kini terlihat seorang gadis cantik dengan baju casual, jaket mantel, dan sepatu boot fashion. Sambil menyeret koper mini berwarna biru.
Kemudian berlari ke meja resepsionis.
"Sus, ada pasien bernama Alan atau Ralando di sini? Tadi pagi saya menerima informasi bahwa pacar saya berada di sini." Ujarnya dengan panik.
Suster yang berada di balik meja resepsionis itu kemudian berdiri. "Maaf mbak, tidak ada pasien bernama itu di sini." Jawabnya dengan kalem.
Audy mengernyit. Kedua matanya yang sembab itu menyisir ke segala penjuru. Kemudian menatap jam dinding di salah satu posisi sekitar situ. Jam menunjukkan pukul setengah empat sore.
Itu artinya, Audy berangkat dari Melbourne tadi sekitar jam sebelas siang. Yang artinya di Indonesia sini masih jam delapan pagi.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者