"Aku bisa membantu Paman Nicolae menyusun ensiklopedianya jika kalian membutuhkan bantuan," kata Ren sambil tersenyum. "Aku menyukai hal semacam ini."
"Ren adalah seorang genius dan ia menyukai ilmu pengetahuan," kata Vega menambahkan. Ia menoleh ke arah suaminya dan terlihat bangga.
"Aku akan sangat senang jika dibantu," kata Nicolae. "Tetapi aku tahu Ren pasti sibuk sekali dengan statusnya di Moravia."
Ren tersenyum kecut karena seolah diingatkan kembali akan hal itu. Ia masih harus mengurusi semua hal yang berhubungan dengan Moravia, Karl, dan Amelia.
Selain membicarakan dengan Vega tentang rencana mereka ke depan, ia juga harus mengundurkan diri secara resmi dari kedudukannya sebagai pangeran putra mahkota dan bicara dengan kakek dan neneknya.
"Aku akan mengurusnya," kata Ren. "Karena itulah aku akan pulang ke Moravia minggu depan."
Support your favorite authors and translators in webnovel.com