Hari Minggu biasanya kegiatan untuk Fera itu jalan-jalan ke mall. Ini ia malah mengerjakan pekerjaan rumah, tidak biasanya ia melakukan seperti ini.
Ting Tong ... Ting Tong ...
Bunyian bel pintu depan rumah terdengar oleh Fera. Masalahnya Fera lagi mengepel lantai yang belum kelar itu.
"Chan, tolong bukakan pintunya, aku masih belum selesai pel lantai ini!" teriak Fera meminta tolong suaminya untuk buka pintu siapa yang datang
Ting Tong ... Ting Tong ...
Chandra keluar dari dapur sedang menyiapkan makan siang untuk sore serta malam. Tergopoh-gopoh pelan melangkah kaki agar tidak tertempel jejak kaki di lantai yang sudah di pel oleh Fera.
Fera akhirnya selesai juga mengepel satu rumah dari depan hingga ruang tengah. Diseka keringat bercucuran di sekitar wajahnya.
"Siapa Chan yang dat—" Fera memutar badannya kepo tidak tertolong itu dari tadi mengomel seperti ibu-ibu.
"Mama??" Kaget Fera yang datang adalah ibunya sendiri.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com