webnovel

Broken White

Kirana Agniya menghadapi masalah klasik bagi perempuan yang berusia hampir 30 tahun. Dia diharapkan segera menikah, tapi trauma di masa lalu membuatnya enggan berkomitmen. Kirana dijodohkan dengan Birendra Wijaya, lelaki yang dua tahun sebelumnya menolak perjodohan mereka. Kini, pria itu mendadak ingin menikah dengan Kirana. "Kenapa Mas tiba-tiba berubah pikiran?" tanya Kirana. "Memangnya, kenapa tidak bisa?" pria itu justru balik bertanya. Kirana tak berniat menolak perjodohan ulang. Namun, dia harus tahu mengapa calon suaminya bisa berubah pikiran. Mungkinkah dia hanya pelarian? *** "Kenapa Bos memilih dia?" "Karena dia sepertinya juga tidak mungkin jatuh cinta kepada saya," tutur Rendra. "Jadi, tidak akan ada pihak yang terluka saat ikatan itu berakhir."

Sekarani · Urbain
Pas assez d’évaluations
282 Chs

Contoh Harapan Palsu

Sekitar dua tahun lalu, Rendra memutuskan pulang ke Jogja. Sebenarnya itu termasuk keputusan yang berisiko karena dia baru setahun diangkat menjadi Presiden Direktur Mandala Property Land. Namun, dia begitu yakin tetap bisa mengelola perusahaan dengan profesional tanpa harus menetap di Jakarta hingga berhasil mendapatkan persetujuan dari Bos Besar.

Ketika tahu anaknya kembali ke rumah, orangtua Rendra langsung berpikir untuk menjodohkan si sulung dengan anak sahabat mereka. Kala itu, sudah dua tahun sejak Rendra bercerai dan mereka berpikir inilah waktunya sang anak membangun hubungan baru dengan perempuan yang tepat.

Namun, saat itu Rendra sama sekali tidak tertarik dengan pernikahan. Itulah mengapa dia menolak rencana perjodohan dengan alasan belum siap menjalin hubungan baru dengan orang lain.

Chapitre verrouillé

Soutenez vos auteurs et traducteurs préférés dans webnovel.com