"Kalau kamu tidak bekerja menjadi asistenku, apakah kamu akan kembali menjual bunga di bar itu dan membiarkan dirimu digoda oleh orang-orang mabuk itu?" kata Raka dengan dingin.
"Itu adalah urusanku. Sekarang di mana Ibu Winda? Kondisi kesehatannya kurang bagus. Ia tidak bisa dipindahkan ke rumah sakit dalam keadaan seperti ini," kata Della.
"Saat Bu Winda dipindahkan ke rumah sakit yang baru, aku sudah membayarkan sebesar 100 juta untukmu. Sekarang ia berada di kamar VVIP yang harganya 8 juta sehari. Belum lagi biaya perawatan untuk hari ini. Aku rasa kamu tidak punya pilihan lain selain menandatangani kontrak ini. Apakah kamu tahu konsekuensi menghentikan perawatannya?" kata Raka.
"Bu Winda membutuhkan uang untuk bertahan hidup. Aku benar-benar membutuhkan banyak uang sehingga aku harus bekerja di bar itu. Jangan pikir aku tidak tahu apa yang kamu lakukan. Aku tidak mau …"
"Tidak mau apa? Apakah kamu pikir aku jatuh cinta padamu?" Raka mencibir.
Apoya a tus autores y traductores favoritos en webnovel.com