"Ayo kamu juga ikut makan!" ajak Ethan yang sejak tadi terus menelan air liurnya ketika menatap makanan yang berada di depan mereka.
Di depan Ethan sudah ada piring yang berisi ayam asam manis dan sebuah mangkuk yang berisi bermacam seafood dan kuah yang berwarna merah. Sekali lihat Ethan bisa mengetahui bahwa itu adalah makanan pedas.
Fei Fei yang diajak makan sama Ethan, gelagapan.
"I-Itu… aku tidak apa-apa kok, tuan Nam," ucap Fei Fei menolak dengan sopan.
Mana mungkin dia yang merupakan seorang sekretaris makan satu meja dengan bosnya?
Elena yang kini mengeluarkan nasi, melirik ke arah Fei Fei.
"Udah Fei Fei, ayo kita makan bersama. Lagipula sudah berapa kali kubilang kamu bisa bersikap santai padaku jika hanya kita berdua saja? Bagaimana pun, kita dulu adalah teman," jawab Elena lalu mengambil piring tambahan untuk Fei Fei.
Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com