webnovel

Broken White

Kirana Agniya menghadapi masalah klasik bagi perempuan yang berusia hampir 30 tahun. Dia diharapkan segera menikah, tapi trauma di masa lalu membuatnya enggan berkomitmen. Kirana dijodohkan dengan Birendra Wijaya, lelaki yang dua tahun sebelumnya menolak perjodohan mereka. Kini, pria itu mendadak ingin menikah dengan Kirana. "Kenapa Mas tiba-tiba berubah pikiran?" tanya Kirana. "Memangnya, kenapa tidak bisa?" pria itu justru balik bertanya. Kirana tak berniat menolak perjodohan ulang. Namun, dia harus tahu mengapa calon suaminya bisa berubah pikiran. Mungkinkah dia hanya pelarian? *** "Kenapa Bos memilih dia?" "Karena dia sepertinya juga tidak mungkin jatuh cinta kepada saya," tutur Rendra. "Jadi, tidak akan ada pihak yang terluka saat ikatan itu berakhir."

Sekarani · Urban
Zu wenig Bewertungen
282 Chs

Pesan Bernada Ancaman

Rendra sukses membuat Kirana penasaran. "Terus, gimana cara Mas Rendra dapat meja ini? Mas telepon yang punya restoran?"

Bukannya langsung menjawab, Rendra hanya tersenyum sambil memandang Kirana.

"Maksudnya Mas Rendra lihat saya sambil senyum-senyum apa, nih? Mas Rendra beneran telepon yang punya restoran?

"Wah, terkadang saya merasa kamu masih terlalu meremehkan saya, Ran. Sekarang ini contohnya," kata Rendra.

"Oke, baiklah. Jadi, Mas Rendra memang kenal pemilik restoran ini."

Senyuman di bibir Rendra semakin lebar saat melihat Kirana mencebik, mungkin kesal karena menganggap Rendra telah menyombongkan dirinya lagi.

"Kamu mau makan apa?" tanya Rendra kemudian. "Biar saya pesankan."

***

Kirana pergi ke toilet sebentar di sela waktu menunggu makanan datang. Saat dia kembali, semua makanan dan minuman yang dipesan ternyata sudah siap di meja.

Gesperrtes Kapitel

Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com