Hiii...
Happy Reading!
****
Kening Richard berkerut tak suka. Apa teman-temannya menyetujui Misi ini secara sepihak? Parah, tidak seharusnya mereka bertindak seenaknya saat Misha-lah yang akan menjalankan Misi!
"Bukannya kalian terlalu sembrono? Dude, yang menjalankan Misi kali ini adalah Pendiri Clan Gold Moonlight. Kau dengar? PENDIRI CLAN GOLD MOONLIGHT!" tekan Richard tak senang.
Di seberang Fleon tampak sangat panik, ponselnya di rebut Nask untuk menggantikan sahabatnya yang panik bukan main. "Begini, bukannya kami berniat sembrono. Tapi kalau tidak di setujui ARD akan menjadi musuh Clan Gold Moonlight, bukankah itu lebih parah?" tanya Nask perlahan, supaya Richard mengerti maksudnya.
Sayangnya, yang Nask ajak bicara adalah pendukung nomer satu Misha. Tentu saja Richard menolak mentah-mentah pendapat Nask, "LEBIH PARAH KATAMU?! ITU ARTINYA KALAU MISHA MATI, GOLD MOONLIGHT AKAN TETAP JALAN DAN MAJU?!" tanya Richard berteriak marah.
Doeng!
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者