Diakhir pidatonya Aira juga menyampaikan bahwa hari ini merupakan hari yang sangat spesial,setelah sekian lama berjuang dan bergelut dengan kegiatan perkuliahan dan tugas akhir yang begitu luar biasa menyita waktu,tenaga,pikiran bahkan semua biaya.
Namun pada akhirnya semua hal itu dapat diselesaikan oleh Aira dengan sangat baik dan mendapatkan hasil yang terbaik pula,
dengan penghargaan dan penyematan gelar sarjana yang disandangnya sebagai
"Sarjana Ilmu Komunikasi"
Semua yang hadir dalam auditorium itupun memberikan applausenya kepada Aira yang saat ini menjadi bintang dikampusnya.Aira diminta photo bersama oleh para dosen dan juga rektor universitasnya sebagai kenang kenangan yang sangat bersejarah dalam hidupnya.
Aira turun dari podium itu dan langsung disambut dengan uluran tangan suaminya yang menjemput dirinya sampai didepan podium.Ihsan menatap Aira dengan bangga dan penuh rasa haru,mata Aira berbinar indah dengan senyum yang merekah.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者