Saat ini terdapat tujuh Alpha dari pack yang lain dan empat vampire berada di depan Torak, atau lebih tepatnya disebut mereka tengah tergeletak di lantai di bawah kaki Alpha.
Mata gelap Torak mengamati mereka satu persatu, pengkhianat dari packnya, mereka harus mendapat hukuman sebagai contoh bagi anggota pack yang lain, jadi tidak akan ada lagi yang cukup berani untuk bertindak di luar batas ke depannya.
"Apha... kau sudah kembali..." Salah satu dari mereka dengan bodohnya menanyakan hal itu, memandangi sosok Alpha di depannya dengan tatapan tidak percaya. Kenapa dia bisa ada di sini? Bukankah dia menghilang? Seharusnya dia tidak berada di sini sekarang...
Torak tidak menanggapi perkataan orang itu. Tentu saja dia sudah kembali, jika tidak, siapa sosok yang tengah sedang duduk di depannya itu dengan aura yang sangat menekan? Pikiran mereka sepertinya sudah mengalami kerusakan.
在webnovel.com支援您喜歡的作者與譯者