webnovel

Aku! System!

Pembaruan hanya di hari Selasa dan Jum'at. dan setiap pembaruan adalah 5 bab! =========== Xun Er: ge-ge, kenapa kau bisa begitu kuat? Xun Er bahkan jarang melihat ge-ge berlatih? Kaguya: Kau membebaskanku dari segel itu dan membantuku dalam masalah keluarga! Semua milikku saat ini adalah milikmu! Jibril: Guhehehe, Dunia Baru!? Aku penasaran, seberapa menarik dunia itu?! . . . . Yang Kun: Hai Hai, jangan terlalu banyak bertanya dan berpikir! Aku! System! bisa melakuan apapun! Itu wajar bukan? Dunia: Battle Through The Heavens -> Naruto -> Battle Through The Heavens -> Soul Land II -> Battle Through The Heavens -> No Game No Life Zero (sedikit) ->Highschool DxD -> Battle Through The Heavens -> Ancient Strengthening Technique -> The Great Ruler -> Against The Gods! Mungkin ada beberapa perubahan untuk ke dunia nantinya, tapi fanfic pasti akan berakhir di dunia ATG.

Yuuya3 · 漫画同人
分數不夠
545 Chs

Michael Muncul!

Setelah kejadian ini, seluruh panton Hindu menjadi hidup karena acara perayaan yang dibuat oleh Shiva!

Selama perayaan ini, tidak menutup kemungkinan bahwa Yang Kun dan Sheng Xian San menjadi terkenal dan lebih diajak berbicara ketimbang Shiva itu sendiri.

Yang Kun sendiri adalah Odd Deus yang sudah dikenal banyak orang di sisi mistis, secara dia adalah salah satu dari tiga monster Dunia.

Di sisi lain ada Sheng Xian San yang dapat menyudutkan Parvati dan Kali dengan begitu mudahnya!

Untungnya atas saran Yang Kun, Sheng Xian San untuk sementara menghapus inkarnasi seperti Mahishasura atau beberapa inkarnasi Hindu yang sering membuat kejahatan di panteon ini.

Karena ini pula sikap Parvati menjadi lebih baik selama perayaan, dan Kali entah bagaimana masuh kekeh untuk terus bermain dengan gadis kecil ini!

Le Fay di sisi lain menggunakan kesempatan ini untuk mempelajari sesuatu yang mungkin mirio sihir dengan orang-orang bijak di Hindu Mythology.

Dan Kunuo lebih populer di kalangan Dewa Hindu seperti Ganesha dan yang lainnya~

Pada dasarnya ini adalah perayaan yang meriah dan ini berlangsung selama tiga hari tiga malam!

Meskipun...Yah, ada sedikit keributan seperti Indra yang terang-terangan ingin mengadakan perang melawan Shiva...

Atau bahkan Agni yang ingin membumihanguskan manusia di Bumi karena over population....

Adapun akhir orang-orang ini, jangan tanya lagi, jika mereka tidak mati, paling ringan adalah bonyok di banyak tempat dan tidak bisa bergerak dari kasur selama seminggu lebih!

Dan hari ini, hari keempat di pagi hari yang cerah.

Yang Kun yang memegang tangan Sheng Xian San dan Kunuo, dengan Le Fay yang terlihat memikiki kantong mata sudah berhadapan dengan Shiva, Parvati, Kali, Ganesha dan anak-anaknya yang lain.

"Itu perayaan yang menyenangkan disana Rudra."

"Tidak masalah, meski ada keributan di awal, tapi paling tidak kau sudah berjanji untuk membantu kami membatasi makhluk itu bukan?"

Mendengar kata-kata Shiva, Yang Kun hanya tersenyum tipis.

Ini memang kesepakatan yang dia buat dengan Shiva dimana dia akan membantu Dunia untuk mempererat segel yang menyelimuti Thrihexa.

Sebagai gantinya, Yang Kun mendapatkan banyak hak terbatas di panteon Hindu termasuk di beberapa tempat yang seharusnya terlarang bahkan bagi banyaj Dewa Hindu.

Ini memang terlihat sangat tidak seimbang, tapi ada satu lagi hal yang memungkinkan Yang Kun membantu memperkuat segel Thrihexa!

Dan tepat saat keduanya bercakap-cakap, sebuah cahaya emas bersinar di sisi atas kepala mereka.

Cahaya ini membuat Le Fay yang menjadi Panda segera berguling-guling di tanah karena terlalu cerah!

Akhirnya cahaya itu memudar dan menampilkan sosok pria dengan dua belas sayap emas di punggungnya.

"Michael, kau benar-benar tepat waktu."

"Tidak mungkin aku akan terlambat, secara ini adalah permintaan yang dibuat oleh Dewa Penghancur untuk menjamu Anomali Dunia bukan?"

Michael, pemimpin malaikat dari Surga!

Dia saat ini tersenyum sangat hangat terutama saat melihat Yang Kun sebelum berkata: "Sesuai permintaan Dewa Shiva, kami Surga akan membuka jalan bagi kalian."

"Tentu saja kau tidak melupakan masalah itu bukan?"

Wajah Michael sedikit berubah selama beberapa detik sebelum akhirnya dia menunjukkan senyumannya lagi dan mengangguk.

Yang Kun sendiri juga membalas tersenyum, "Itu bagus."

Saat ini, Kunuo yang memegang tangan Yang Kun bertanya: "Apakah kita akan ke Surga?"

"Tapi Hahaue berkata kalaj Surga hanya bisa dimasuki oleh Mailakat?"

Pertanyaan ini segera dijawab oleh Michael dengan cerah, "Itu memang benar, perkataan Yasaka-sama mengenai jalan masuk ke Surga tidak salah, tapi kurang tepat."

"Jalan masuk ke Surga yang pertama adalah jalan bagi jiwa-jiwa murni yang lolos seleksi memasuki Surga, itu adalah jalan paling normal yang diketahui."

"Tapi makhluk hidup tidak bisa melewati jalan ini."

"Lalu yang kedua adalah jalan bagi para Malaikat, dan ini hanya bisa dipakai oleh Malaikat."

"Lalu jika kita bukan Malaikat?" tanya Kunuo polos.

"Bukannya tidak mungkin bagi makhluk hidup untuk masuk ke Surga melewati saluran ini, tapi mereka harus mendapatkan berkah atau mungkin perlindungan dari Maaikat Tingkat Tinggi."

"Ohh, jadi dengan bantuan Michael-sama, kami bisa masuk bukan?!" Le Fay yang sudah kembali bugar bertanya dengan terburu-buru!

Masuk ke Surga, bahkan Kakak Laki-lakinya Arthur belum pernah kesana!

Jadi wajar jika gadis ini bersemangat.

Di sisi lain Yang Kun hanya tertawa kecil, baginya masuk ke Surga tidak perlu melewati hal sebegitu ribetnya.

Selain itu, Michael tidak tahu bahwa masih ada satu saluran rahasia menuju Surga, dimana ini hanya bisa dimasuki melalui jalan tersembunyi di Dunia Bawah (Neraka)

"Kalau begitu ayo kita mulai, setelah ke Hindu, kita ke Surga !!!"

Melihat rasa semangat Sheng Xian San, Michael hanya bisa tertawa pahit dan berbisik: "Aku rasa...itu tidak akan terlalu indah."

"Ah? Bukankah Surga selalu dikatakan tempat terindah?" tanya Kunuo dan Le Fay bersamaan.

Michael menghela nafas lelah, "Itu pada awalnya."

"Tapi sejak Malapetaka beberapa hari yang lalu, Surga yang secara spesifik dekat dengan Dunia Bawah mendapatkan kerusakan yang parah pula."

"...."

Pandangan ketiga orang disana langsung tertuju pada Sheng Xian San yang saat ini sudah menundukkan kepalanya dengan malu!

Itu bukan dia! Tapi dia!

Tidak, maksudnya dia yang lain !!!–

Yang Kun hanya tertawa terbahak-bahak melihat gadis kecilnya bertindak seperti ini sebelum akhirnya dia menepukkan tangannya.

"Sudah hentikan pembicaraan ini, Michael, silahkan."

Michael mengangguk dan segera keempat orang itu terselimuti oleh lapisan tipis berwarna emas sebelum akhirnya mereka terangkat ke udara.

Disana, Sheng Xian San, Kunuo, dan Le Fay sudah melambaikan tangannya pada Shiva dan yang lainnya yang juga dibalas balik oleh mereka!

Wungg—

Suara dengungan tiba dan sosok mereka dan Michael langsung menghilang dibawah tatapan Shiva dan yang lain!

Parvati disana tiba-tiba mendenat ke arah suaminya dan bertanya, "Apa persetujuan yang kah buat dengan Surga?"

"Hanya hal sepele, orang itu hanya ingin masuk ke Ruang Sistem Tuhan Babel untuk melihat proses Sacred Gear dibentuk dalam sistem mereka."

"Ohhhhhh...."