-Moirai Valentine-
Volume 3 : Atropos, True Destiny …
-----------------------------------
Suasana berubah tegang ketika Edward menghela penjang, "Maura .." serunya.
Maura mendongak takut – takut. Wanita itu semakin mencengkram erat tangan sang kekasih untuk menyalurkan perasaannya dan juga kegugupannya.
Erlang mendongkrak, ia menatap ayahnya dengan tatapan tidak suka. Begitu juga dengan Amanda. Mereka merasa tidak yakin dengan perkataan yang akan keluar selanjutnya dari mulut Edward bisa membuat Maura tenang, mengingat wanita itu masih terguncang hebat tadi malam.
"I – iya .." Maura berseru dengan terbata.
"Ayah!"
"Edward!"
Erlang berseru nyaring bersama dengan Amanda. Keduanya takut Edward akan mengatakan hal yang bisa membuat Maura lebih tertekan lagi. Karena bagaimana pun wanita itu baru saja mengetahui kebenaran tentang hidupnya.
Edward terkekeh pelan, "Ada apa dengan kalian. Aku hanya ingin bicara dengan calon putriku, bolehkan Maura Oktavia Magen?"
Hỗ trợ các tác giả và dịch giả yêu thích của bạn trong webnovel.com