webnovel

Pernikahan Tersembunyi: My Imperfect CEO

Anya hanya bermimpi untuk bisa memiliki kehidupan sederhana yang damai. Namun, hingga saat ini hanya ada kesengsaraan dalam hidupnya. Setiap hari gadis cantik itu harus banting tulang untuk menafkahi ibunya dan dirinya sendiri. Sampai suatu malam, tanpa sengaja Anya bermalam di sebuah kamar hotel mewah, bersama seorang pria tampan yang tidak dikenalnya! Malam itu mengubah seluruh kehidupannya… Aiden menawarkan pernikahan kepada Anya, dengan alasan yang tidak diketahui gadis itu. Tetapi Aiden juga berjanji untuk membuat impian Anya menjadi kenyataan: harta dan kehidupan yang damai. Akankah Anya hidup dengan tenang dan bahagia seperti impiannya? Apakah Anya bisa hidup damai dengan menjadi seorang istri CEO Perusahaan terbesar di asia?

Renata99 · สมัยใหม่
Not enough ratings
1048 Chs

Perjanjian

"Aku tidak mau tahu. Aku akan memberitahumu sebuah berita yang bisa membuatmu senang. Aiden akan menceraikan aku dan aku harus menggugurkan anakku karena ia akan kembali pada Keara," kata Anya dengan sengaja.

"Aiden sudah tidak menginginkanmu lagi?" wajah Natali langsung sumringah. "Kamu pantas mendapatkannya!"

"Kalau kamu senang, sekarang masuklah ke ruang operasi! Tidak peduli seberapa besar kamu membenciku, ayah selalu mencintaimu." Anya bangkit berdiri dan keluar dari ruangan tersebut.

"Anya!" Natali langsung menghentikannya. "Apa rencanamu setelah bercerai?"

"Aku tidak berniat bersaing denganmu. Aku akan pergi ke luar negeri dan melanjutkan studiku selama beberapa tahun," kata Anya.

Natali tidak mengatakan apa pun. Hingga saat ini, Raka tidak mengakhiri pertunangan dengannya. Itu satu-satunya harapan yang ia miliki untuk bertahan hidup sekarang.

Karena ancaman ibunya, Raka sering mengunjunginya ke rumah sakit jiwa. Karena Raka, Natali bisa bertahan di tempat itu.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com