"Apa yang ingin kamu lakukan? Apakah kamu ingin mencabut tuntutannya dengan sukarela?" tanya Aiden.
"Aku berencana meminta Raka untuk menjelaskannya," kata Anya dengan hati-hati.
"Hmm … Terserah kamu saja. Jika kamu percaya Raka bisa menjelaskannya untukmu, kamu bisa menggunakannya," kata Aiden dengan tenang.
Anya menggigit bibirnya dan bertanya dengan ragu, "Apakah kamu marah?"
"Menurutmu bagaimana?" Aiden tidak menjawab pertanyaan Anya.
"Kalau kamu memiliki mantan kekasih dan masih terlibat dengan mantan kekasihmu hingga saat ini, aku mungkin akan merasa tidak nyaman. Jadi …"
"Jadi, biarkan Raka segera menyelesaikan masalah ini secepat mungkin agar ia tidak mengganggumu lagi," Aiden menyelesaikan apa yang ingin dikatakan oleh Anya.
Anya tersenyum mendengar jawaban Aiden. Sepertinya pria itu mengetahui semua yang ia pikirkan. "Bagaimana bisa kamu mengetahui semua yang kupikirkan? Kamu memang hebat."
Support your favorite authors and translators in webnovel.com