"Kapan kakakku pergi ke sana?" Nadine menatap Nico di layar besar itu dengan iri.
"Tadi pagi, ia masih datang untuk menemui Ivan dan Raisa. Begitu sampai di hotel, ia langsung pergi ke lantai teratas di mana helikopter sudah menunggunya. Lihat baju yang ia kenakan, ia masih mengenakan kemejanya tadi pagi karena tidak sempat berganti baju," bisik Harris.
"Aku juga ingin ke sana," gumam Nadine.
"Aku akan membawamu ke sana di tahun baru," Harris menggenggam tangan Nadine, berusaha untuk menghiburnya.
"Kakak jahat sekali. Ia tidak membawaku ikut ke sana," Jenny juga merasa marah.
"Jenny, kalau Paman Ivan dan Bibi Raisa mendengar, mereka akan sedih," kata Nadine.
Pernikahan Anya dan Aiden tergolong pernikahan yang sederhana, tetapi tetap romantis.
Mereka saling bertukar sumpah setia, sehidup semati dan kemudian bertukar cincin di depan kamera. Setelah itu, mereka menari-nari bersama dengan para penduduk di sekitar.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com