Zulfa menatap Farel, ia tak merasa lagi kalau liburan yang termasuk ke dalam berbulan madu ini adalah hal yang menyenangkan. Ya mungkin memang awalnya terasa sangat menghangatkan hati, namun karena terbawa dengan masalah yang baru saja muncul itu... sangat membuat seluruh perasaan bahagianya luntur.
"Fa, kamu mau makan apa kira-kira?"
Akhirnya, suara bariton itu terdengar dan membuyarkan Zulfa yang sejak menelaah jauh di dalam pikirannya. Ia menatap Farel yang mengajaknya berbicara itu, lalu melihat jika laki-laki tersebut tengah menatap ke arahnya dengan sebelah alis terangkat yang penuh rasa ingin tau.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com