webnovel

Jenius Yang Nakal

Alisya, gadis yang terbiasa dilatih menjadi seorang prajurit sejak kecil oleh ayah dan kakeknya. Berkat kemampuannya tersebut, dia berhasil lolos dari sebuah organisasi hitam yang sangat berbahaya. Suatu ketika saat ia memasuki sekolah SMA dia bertemu dengan Adith yang merupakan orang no 1 di sekolahnya dengan ketampanan yang sangat mempesona dan Kejeniusannya yang luar biasa. Entah bagaimana dengan sifat nakalnya, ia terus berusaha menarik perhatian Alisya namun aura membunuh sang gadis sempat menggetarkan Adith. Apakah Alisya membenci Adith? Tapi...mengapa Alisya masih terus berusaha melindungi Adith meski dalam keadaan setengah sadar? Apakah yang terjadi pada mereka sebenarnya? Siapa Alisya dan apakah alasan dibalik Alisya yang begitu ingin melindungi Adith dengan mempertaruhkan nyawanya?

Hasrahnian_Hasnan · แฟนตาซี
เรตติ้งไม่พอ
810 Chs

Aktingmu Cukup Keren

Mus mengeram keras merasakan sakit yang amat hebat pada bagian pahanya. Pikirannya seketika membeku dan menyesali kebodohannya karena meragukan mereka yang masih anak SMA. 

"Jika kau masih berkata omong kosong lagi, aku tak kan segan untuk membunuhmu." Ucap Alisya singkat yang langsung membuat semua tubuh Mus bergetar hebat. Nyalinya seketika menciut.

Mus bisa merasakan perbedaan aura yang dikeluarkan dari teman-temannya yang lain. Mus tahu betul kalau instingnya ketika berhadapan dengan orang berbahaya mereka akan mengeluarkan aura yang sangat pekat, dan Alisya lebih dari sekadar bahaya.

"Aku rasa anak ini tidak main-main. Dia bahkan dengan begitu santai dan tanpa ekspresi saat menancapkan besi ini kepadaku." Batinnya terus menatap ke arah Alisya.

"Pandangannya kepada teman-temannya begitu hangat namun ketika ia menoleh kepadaku pandangan itu seperti ia sedang menatap ke arah mangsanya. Dia monster!" Pikirnya lagi yang terus merasakan nyawanya semakin terancam.

ตอนที่ถูกล็อกไว้

สนับสนุนนักเขียนและนักแปลคนโปรดของคุณใน webnovel.com