45.
Acara pertunangannya baru saja dimulai. Dihadiri oleh sekitar lima ratus orang yang merupakan orang-orang terdekat mereka. Daniel saat ini tampak tampan dalam balutan setelan formal berwarna putih yang sangat serasi dengan Marvie.
"Babe?" suara Marvie membuat Daniel memutar tubuhnya secara tiba-tiba. Dia mendapati calon tunangannya yang sudah cantik dalam balutan gaun berwarna putih.
"Aku sempat mengira kau akan membatalkan pertunangan kita." Bisik Marvie seraya mendekat ke Daniel, melingkarkan lengannya pada lengan Daniel, bergelayut manja di sana.
Daniel tentu tidak bisa melarangnya. Di hadapan banyak orang, dia harus membuat citra sebagai pria baik yang sangat mencintai kekasihnya.
"Dan sekarang, kita akan masuk ke acara yang sudah ditunggu-tunggu sejak tadi. Pertukaran cincin pada kedua pasangan." Mendengar ucapan pembawa acara, Daniel dan Marvie segera naik ke atas panggung yang telah disediakan.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com