102.
Hari pernikahan mereka telah di tetapkan minggu depan. Untuk tempat acara, mereka memilih mengadakannya di Bali atas kemauan Caelia.
Meski berita pernikahan mereka sudah tersebar luas di luar sana, acara pernikahan tetap diadakan secara privat dan hanya dihadiri oleh keluarga terdekat.
Semua pemberitaan di televisi, majalah, hingga ke media sosial hanya diisi oleh pernikahan Caelia dan Daniel.
Sampai-sampai, Caelia yang kini seharusnya sudah beristirahat untuk mengisi tenaganya setelah seharian ini lelah muntah berkali-kali dan tidak nafsu makan, justru disibukkan dengan ponselnya hanya untuk melihat beberapa kolom komentar yang ada.
"Om! Followers instagram Caeya nambah banyak banget!" Teriakan Caelia berhasil membuat Daniel yang semula hampir terlelap langsung membuka matahya, terkejut. Bagaimana mungkin Daniel tidak terkejut jika Caelia saja berteriak persis di telinganya.
"Caeya, tidur." Tegas Daniel.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com