I'll be there for you .. These five words I swear to you
When you breathe, I wanna be the air for you
- I'll Be There For You by Bon Jovi -
=============
Pria Onodera pun tersenyum simpul sambil mengambil tangan Reiko yang terdekat dengannya dan berkata, "Rei, jadilah kekasihku agar aku bisa lebih maksimal melindungimu dan menjagamu."
Pijaran mata yang membawa aura penuh akan kesungguhan dari Nathan Ryuu menerpa jiwa Reiko. Gadis itu bisa merasakan hatinya menghangat tanpa bisa dicegah. Apakah dia tergerak pada lelaki ini? "Ryuu ...."
"Kamu bersedia?" Mata penuh asa bersinar penuh pijaran gembira.
"Apakah berpacaran itu ... menakutkan?" Reiko malah bertanya seperti itu.
"Aku akan meyakinkanmu bahwa aku ... hanya akan memberikan hujan bahagia saja untukmu, bukan sesuatu yang menakutkan." Mata lelaki itu semakin bersinar cerah mendengar Reiko. Ini artinya dia diterima.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com