Sudah seminggu ini Celine dan Firza merawat bayi mereka berdua saja. Kadang Bita datang untuk membantu Celine merawat Yasa. Pekerjaan rumah sudah dilakukan oleh pembantu harian yang tidak menginap di apartemen Firza. Dan, sekarang Firza mulai merasakan kalau dia kasihan dengan Celine karena kadang terlihat lelah merawat Yasa. Mendadak muncul ide di benak Firza untuk menggunakan jasa baby sitter sehingga Celine tidak terlalu lelah.
"Sayang, Yasa sudah tidur," kata Celine yang kini menghampiri Firza yang sedang membenarkan dasinya.
"Aku ingin membicarakan sesuatu," kata Firza.
"Apa?" tanya Celine kemudian mengambil alih dasi Firza dan kini dasinya sudah sempurna.
"Aku melihat kalau kamu cukup lelah karena merawat Yasa. Walaupun kamu bahagia, tapi kadang kamu tidak bisa tidur saat Yasa rewel dan tidak mau tidur. Aku berpikir mungkin akan lebih baik kalau kita menggunakan jasa baby sitter," kata Firza akhirnya mengungkapkan apa yang sedari tadi dia pikirkan.
Apoie seus autores e tradutores favoritos em webnovel.com