Richard terbagun di pagi hari karena Adrianna mencubiti hidugnya.
"Hi daddy…" Sapanya renyah begitu Rich membuka mata, dan sapaan itu dibalas dengan Richard yang menggulung puterinya itu dalam pelukannya. Mereka tampak tertawa riang pagi itu.
"Ayo cepat mandi dan bersiap untuk pergi ke sekolah." Richard menciumi puterinya itu.
Sementara Adrianna terus meronta-ronta berusaha membebaskan diri dalam gelak tawa, dia sempat menjawab sang ayah " Ini hari minggu, come on. Mengapa Daddy menjadi pelupa?"
"Oh my God, aku bahkan lupa jika ini hari libur." Rich membebaskan puterinya dan berbaring terlentang dengan kedua tangannya terlipat di belakang kepalanya.
"Kalau begitu daddy ingin berbaring di sini seharian."
"Daddy tidak pergi ke kantor?" Tanya Adrianna, dia bergelayut di pelukan ayahnya.
"Apa kau lupa princess, hari ini hari libur kerajaan." Goda Richard.
"Oke pelayan, kalau begitu hari ini kau harus bermain denganku sepanjang hari."
Apoie seus autores e tradutores favoritos em webnovel.com