webnovel

Shasha Gadis Pendorong Gerobak

Novel ini bercerita tentang seorang gadis yang bernama Shasha yang berseteru dengan ibu kandungnya, Maya Agustin. Shasha seorang gadis sederhana yang tinggal di daerah kumuh dekat tempat pembuangan sampah. Di tempat itu dia kost sambil bekerja menjadi guru taman kanak-kanak dan sekolah alam. Shasha juga seorang aktivis lingkungan. Sementara Maya Agustin adalah seorang mantan artis terkenal dan seorang anggota legislatif.  Ibu dan anak itu bersaing mendapatkan perhatian tuan Isaac Ibrahim, seorang konglomerat yang kesepian,  terpisah dengan anak istrinya selama 30 tahun. Masalahnya Tuan Isaac Ibrahim tidak menyukai Ryan, suami Maya Agustin. Sementara Shasha bersaing pula dengan adik tirinya, Regina memperebutkan cinta Edoardo Callahan. Pria ganteng seorang seniman anak advokat terkenal dan kaya raya, Ben dan Jane Callahan. Banyak yang konflik yang dihadapi Shasha. Dia bahkan hampir di lelang dan di jual teman satu kostnya. Bagaimana kelanjutan cerita ini. Selamat Membaca!

Meri_Sajja · Urbano
Classificações insuficientes
507 Chs

Saudara Tiri

Maya Agustin menyatakan pensiun menjadi penyanyi dangdut sejak 5 tahun lalu ketika ia berhasil duduk di kursi DPRD. Dari pernikahan keduanya dia memiliki anak perempuan berumur 16 tahun. Adik tirinya bernama Regina, ia tumbuh jadi gadis yang cantik dan hidup berkecukupan bersekolah di SMA ternana. Sebagai anak artis terkenal dia tentu saja di kenal khalayak sebagai artis muda FTV. Regina tidak pernah tahu kalau ia punya saudara tiri dan mempunyai nenek penjual nasi pecel. Kalau ia tahu pastilah ia malu kalau neneknya dulu adalah seorang pembantu. Dan ia akan sudi punya kakak tiri yang jadi guru di tempat kumuh. Atau bahkan ia iri kalau kakak tiribya adalah putri walikota di kota Samboja Timur.

Ibu dan ayahnya Sasha memiliki dendam yang belum bisa diselesaikan, di permukaan mereka bermusuhan karena persaingan politik dan perebutan kekuasaan.

Shasha tidak peduli dengan persaingan mereka. Ia sibuk membangun sekolah alam bersama aktivis sosial dan pendidikan di kotanya.

Siapa yang mengira kalau kedepan Shasha menjadi saingannya.

Sementara itu Isaac Ibrahim mencari informasi Maimunah, istrinya yang telah disia-siakannya sejak lama.

Ia sudah tahu putrinya Maya Agustin seorang artis terkenal dan anggota DPRD yang telah menyia-nyiakan cucunya. Agaknya Ayah dan anak ini memiliki dosa turunan. Pernah menyia-nyiakan darah dagingnya sendiri.

Isaac Ibrahim tidak menyukai suami Maya Agustin yang hidup dari keringat istrinya Maya Agustin dan anak gelap suaminya. Agaknya cinta telah membutakan mata hatinya.