Sore harinya Abiyyu dan Aina segera mengunjungi makam Geisha. Abiyyu memperkenalkan Aina sebagai istrinya kepada Geisha yang sudah lebih dulu meninggalkannya. Abiyyu juga berdoa agar arwah Geisha dan putrinya bahagia disana. "Geisha, ini adalah Aina istriku. Saat ini kamu Jangan cemburu ya! Karena aku juga butuh melanjutkan hidup dan aku harap Aina adalah jodoh terakhirku. Aku tidak ingin merasakan hal seperti ini lagi, kehilangan bagiku sangat menyakitkan apalagi saat itu kita masih dalam masa-masa pengantin baru." ucap Abiyyu di depan makam Geisha.
Aina tersenyum mendengar apa yang dikatakan suaminya, dia memang seorang lelaki yang jujur dan apa adanya. Itulah yang membuat Aina akhirnya mau menerima Abiyyu dan mencoba mencintainya. Dan sepertinya benih-benih cinta itu telah tumbuh diantara mereka. Setelah dari makam Geisha, pasangan pengantin baru itu segera meninggalkan area pemakaman dan mereka menuju ke beberapa tempat di di Jepang.
Apoie seus autores e tradutores favoritos em webnovel.com