Jean melihat ekspresi ngeri di wajah Lilia. Dia kembali menarik istrinya ke dalam pelukannya sebelum melanjutkan perkataannya.
"Pada hari Mellisa menghilang, Leonard telah melacaknya. Dia berhasil menemukan Mellisa hari ini sebelum pesta, tepat saat para preman itu melemparkannya ke dalam danau. Kemudian dia menghubungiku dan mengatakan bahwa Mellisa bersikeras untuk kembali ke rumah Keluarga Irwan. Jadi akhirnya aku mengatur agar Mellisa dan Bibi Jenny bertemu lebih dulu." Jean menyelesaikan penjelasannya.
Lilia menatap Jean dengan terkejut. Jadi ternyata begitu! Pantas saja Jenny sengaja memperkenalkan Lilia kepada keluarga Irwan secara tidak langsung sejak awal pesta. Dia akhirnya juga paham kenapa Jenny lebih banyak diam selama percakapan mereka di aula belakang. Wanita itu sudah tahu segalanya, sehingga Jenny diam-diam membantunya dan Mellisa.
Apoie seus autores e tradutores favoritos em webnovel.com