webnovel

Dendam Cinta

Kembali Update 1 Desember 2021 Sinopsis Season 1 (Dendam Cinta) Gaea Silva adalah seorang bartender yang menunggu kelulusan kuliahnya. Suatu malam, Gaea membantu sahabatnya yang terluka, dan mendapatkan berlian langka misterius 'The Perfect Pink' di lokernya. Dia membawa berlian itu ke apartemennya karena dia pikir itu milik sahabatnya Lola yang tinggal bersamanya. Keesokan harinya, Gaea, yang hendak terbang ke China, terpaksa menjadi tunangan palsu Eryk Enzo setelah berlian 'The Perfect Pink' ternyata milik Eryk yang akan digunakan lelang malam ini. Takdir membawa Gaea ke rahasia kotor keluarga Enzo dan dirinya sendiri Sinopsis Season 2 (Give Me Forever) Gaea terpaksa pergi tanpa pemberitahuan Eryk ke Jerman atas perintah Maria yang bilang Ibunya dalam bahaya. Tanpa sengaja Rainer menemaninya ketika mereka bertemu di bandara. Bertemu kedua orang tuanya bukanlah akhir bahagia bagi Gaea melainkan mendapatkan kehidupan yang lebih berat lagi karena status orang tuanya mempengaruhi hubungannya dengan Eryk. Apalagi dengan kehadiran wanita di masa lalu Eryk yang semakin mempersulit mereka untuk tetap bertahan. Sinopsis Season 3 (Dirty Honeymoon) Mengakhiri semua masa lalu di belakangnya. Mereka memilih berbulan madu ke Swedia. Semua berjalan lancar dan manis hingga seseorang mulai mengganggu lagi.

Nona_ge · Realista
Classificações insuficientes
472 Chs

Ketidaksengajaan ...

Selamat Membaca ♥️♥️♥️

***

***

***

Gaea buru-buru memakai pakaiannya sebelum Eryk keluar dari kamar mandi, tangannya sampai gagal beberapa kali mengaitkan kaitan kawat bra nya saking gugupnya Eryk akan keluar dan melihat dirinya telanjang lagi. Ia memutar bola matanya akan sikap dramatisnya.

Eryk sudah melihat tubuhnya! Jadi kenapa harus malu?

Eryk sendiri tidak mempermasalahkan dilihat olehnya sewaktu mereka berdebat ingin mandi bergantian atau tidak, berkata sekali lagi bahwa tubuh Eryk miliknya seorang, dan mereka berakhir berdamai dengan ia mandi di keran shower sementara Eryk di bathtub dengan membelakanginya tentu saja agar tak terulang lagi apa yang telah terjadi.

Gaea tahu bila Eryk sudah menyentuhnya takkan ada yang dapat menghentikan tanpa terkecuali dirinya.

Kuatkanlah dirinya ....

Capítulo Bloqueado

Apoie seus autores e tradutores favoritos em webnovel.com