"Kak, jujur aku bingung aku harus bersikap bagaimana. Aku tidak bisa memilih salah satu antara Ibu dan Tania. Mereka berdua sama-sama berharga untukku. Ibuku adalah orang yang mengurusku sejak kecil sendirian tanpa seorang ayah. Ibu adalah orang yang selalu ada untukku dan menginginkan yang terbaik untukku. Sedangkan Tania, Tania adalah orang yang sudah benar-benar membuat aku nyaman. Satu-satunya wanita selain ibu yang sangat aku sayangi dan ingin aku. bahagiakan. Tidak mudah menemukan wanita yang klop di hati, Kak. Jadi seperti yang aku bilang, aku benar-benar tidak bisa memilih salah satu antara ibu dan Tania. Aku Menyayangi mereka berdua dan tidak ingin kehilangan salah satunya, Kak." Ardi berbicara dengan menggebu-gebu. Sesekali dia mengacak-acak rambutnya sendiri dengan kasar. Jujur saja dia benar-benar dipusingkan dengan masalah ini. Masalah Restu ibunya ini sangat membuat dia resah. Karena Restu Ibu adalah sesuatu hal yang sangat penting untuknya.
webnovel.com で好きな作者や翻訳者を応援してください