webnovel

Dendam Cinta

Kembali Update 1 Desember 2021 Sinopsis Season 1 (Dendam Cinta) Gaea Silva adalah seorang bartender yang menunggu kelulusan kuliahnya. Suatu malam, Gaea membantu sahabatnya yang terluka, dan mendapatkan berlian langka misterius 'The Perfect Pink' di lokernya. Dia membawa berlian itu ke apartemennya karena dia pikir itu milik sahabatnya Lola yang tinggal bersamanya. Keesokan harinya, Gaea, yang hendak terbang ke China, terpaksa menjadi tunangan palsu Eryk Enzo setelah berlian 'The Perfect Pink' ternyata milik Eryk yang akan digunakan lelang malam ini. Takdir membawa Gaea ke rahasia kotor keluarga Enzo dan dirinya sendiri Sinopsis Season 2 (Give Me Forever) Gaea terpaksa pergi tanpa pemberitahuan Eryk ke Jerman atas perintah Maria yang bilang Ibunya dalam bahaya. Tanpa sengaja Rainer menemaninya ketika mereka bertemu di bandara. Bertemu kedua orang tuanya bukanlah akhir bahagia bagi Gaea melainkan mendapatkan kehidupan yang lebih berat lagi karena status orang tuanya mempengaruhi hubungannya dengan Eryk. Apalagi dengan kehadiran wanita di masa lalu Eryk yang semakin mempersulit mereka untuk tetap bertahan. Sinopsis Season 3 (Dirty Honeymoon) Mengakhiri semua masa lalu di belakangnya. Mereka memilih berbulan madu ke Swedia. Semua berjalan lancar dan manis hingga seseorang mulai mengganggu lagi.

Nona_ge · 現実
レビュー数が足りません
472 Chs

S2 : Jangan Terlalu Dipikirkan

Gaea melemparkan ponselnya asal ke ranjang, dan menepuk keningnya.

Dari percakapan sore tadi sudah jelas bila Maria masih menyukai ide menjodohkan itu, Sophia pasti gagal membujuk.

Satu-satunya harapan sekarang hanya Ayahnya, Noah.

Gaea juga belum mendapat pesan atau ajakan untuk tinggal di rumah orang tuanya. Ia akan senang hati menyambutnya setidaknya lebih baik di sana bisa menghindar bertemu Rainer meskipun Eryk termasuk juga.

Apakah karena Maria juga?

Tok. Tok. Tok.

"Eh?" Gaea mendengar suara pintu diketuk.

Apa mungkin Sophia?

Gaea tersenyum memikirkan bila itu Sophia, berlari kecil untuk membukakan pintu. Tapi bukan wajah ibunya yang hangat melainkan wajah Eryk yang datar.

Eryk sungguhan kemari?

Eryk yang awalnya hanya biasa berubah menyipit tidak senang melihat Gaea hanya mengenakan handuk. Ia segera masuk ke dalam mendorong punggung Gaea, "Kau ini, nanti ada yang lihat."

ロックされた章

webnovel.com で好きな作者や翻訳者を応援してください