Di ambang pintu yang terbuka, Aurora dapat melihat seorang anak laki- laki berusia sekitar enam tahun berdiri di sana dengan matanya yang besar membelalak menatapnya.
Dalam sekali lihat saja, Aurora dapat tahu kalau dia adalah adik dari Draghar karena kemiripan di antara keduanya begitu jelas terlihat.
Terutama matanya yang berwarna cokelat tersebut.
Tangannya yang kecil terangkat dan jarinya yang mungil menunjuk ke arah Aurora, seraya mulutnya membentuk sebuah kata. "Kau!" serunya, kemudian berlari ke arah Aurora.
Melihat hal itu, Aurora cukup terkejut, terutama ketika anak lelaki kecil itu berhenti tepat di hadapannya dan mendongakkan kepalanya, menatap Aurora dengan seksama, ekspresi wajahnya terlihat lucu dan pipinya yang kemerahan terlihat sangat menggemaskan.
"Kau adalah pacar Draghar?" tanyanya dengan suara yang kekanak- kanakkan.
"Pacar?" Aurora menyebut istilah tersebut dan merasa sangat lucu. "Ya, aku adalah pacar Draghar."
webnovel.com で好きな作者や翻訳者を応援してください