"Ya, karena aku tidak sabar untuk bertemu denganmu lagi." Beast di dalam dirinya tidak mengerti kata menunggu.
Mendengar jawaban Draghar, Aurora dapat merasakan wajahnya memanas dan dia secara tidak sadar menunduk untuk menghindari tatapan pasangannya yang begitu intense.
Walaupun Aurora tidak dapat melihatnya dan Draghar memilih untuk menutupi wajahnya kembali dengan hoodie yang dia kenakan, tapi tetap saja dirinya dapat merasakan tatapan pria tersebut, seolah hanya dirinyalah yang terlihat di matanya.
Kini Aurora menyadari bagaimana perasaan ibunya setiap kali ayahnya menatapnya.
Saat itu, Aurora tidak mengerti mengapa ibunya masih saja terlihat malu- malu ketika ayahnya menatapnya dan masih saja salah tingkah, walaupun mereka telah bersama selama bertahun- tahun.
Tapi, kini Aurora menyadarinya. Dicintai begitu besar terkadang membuatmu begitu bahagia sehingga waktu yang kalian telah habiskan bersama tetap saja masih tidak cukup.
webnovel.com で好きな作者や翻訳者を応援してください