Anna mengetuk pintu ruangan Aksel dan segera masuk ke dalam.
"Apa?" tanya Aksel dengan nada ketus seperti biasanya.
"Saya izin mau pulang cepat hari ini boleh kan?"
"Mau ke mana? Tumben."
"Saya enggak enak badan."
"Ke rumah sakit kalau begitu."
"Enggak perlu, saya mau pulang saja."
Aksel mengernyitkan dahinya, ia juga mungkin heran karena Anna baru kali ini juga meminta izin untuk pulang cepat seperti ini, biasanya yang ada adalah ia selalu lembur tanpa diminta.
"Pergilah."
"Makasih," ucap Anna dengan singkat dan segera keluar dari ruangan Aksel, ia segera mengambil tasnya juga lalu turun ke lantai bawah.
Saat itu Aksel menghubungi Dimas, karena Anna pasti akan pulang dengannya, jika pun tidak pasti ia akan pulang menggunakan taksi.
["Iya, Pak ada apa?"]
"Di mana posisi?"
["Ada di kantor, Pak."]
"Anna ke bawah, antar dia pulang ke rumah."
["Sekarang, Pak?"]
"Iya."
["Siap laksanakan, Pak."]
webnovel.com で好きな作者や翻訳者を応援してください