'Aku sudah menemukan apa yang ingin kau cari.'
[]Aiden
Jari panjangnya menari di atas layar ponsel dengan cepat dan tanpa berpikir dua kali membalas pesan tadi..
'Kenapa cepat sekali? memang apa saja yang kau temukan?'
Eugene menggigit ujung kukunya sendiri saat pesannya tak langsung mendapatkan balasan dari pemuda berwajah ikan di seberang sana. Apa Aiden hanya sekedar mengerjainya saja? tak mungkin kan remaja itu mendapatkan informasi secepat ini? Terkecuali jika Aiden mendapat bantuan dari Jacob. Anak Presiden punya banyak akses kemanapun ia ingin. Namun tentu saja itu adalah hal yang paling tidak mungkin dilakukan oleh Aiden. Lebih tidak mungkin daripada menguras lautan dengan gelas sloki.
[Duh, susah menjelaskannya jika lewat pesan. Datang saja kesini, kalau kau ingin tahu.]
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com