Altea baru saja tiba di rumahnya setelah dia bertemu dengan pria tua yang mengaku sebagai kakeknya, dia pun ke luar dari dalam mobilnya dan langsung berjalan masuk ke dalam rumah. Dia melihat sang suami yang tengah duduk dan di seberang sang suami sudah ada pria yang mengaku sebagai sang ayah dan semua itu sudah dibenarkan oleh sang kakek.
Namun, masih ada beberapa hal yang mengganjal di dalam hatinya karena sang kakek tidak mengizinkannya untuk mengatakan apa yang sudah terjadi kepada Teodor. Dia pun menghentikan langkahnya saat sudah berada di dekat sang suami.
"Akhirnya kau tiba," Renzo berkata kepada Altea setelah sang istri duduk di sampingnya.
Altea tersenyum kepada sang suami dan dia pun mengalihkan pandangannya kepada pria yang ada di depannya yang adalah ayahnya. Dia mungkin tidak akan mengakui pria yang ada di depannya itu sebagai ayahnya jika saja sang kakek tidak muncul dan mengatakan semua kepadanya.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com