"Iya, emang begitu peraturannya. Itu gak papa kok. Toh yang namanya berbuat salah memang harus di hukum kan apa pun alasannya. Bahkan seorang Ibu yang mencuri susu di supermarket karena gak mampu beli untuk anaknya aja harus di penjara. Orang yang bunuh seseorang untuk melindungi dirinya sendiri aja kena pasal dan dipenjara. Mau alasan sesuci apa pun, kalau dia melakukan kesalahan harus dihukum. Sekecil apa pun kesalahan itu," kata Max menjelaskan lebih detail tentang hukuman yang ada di sekolah itu.
Hana tertegun. Kemudian ia berkata, "iya, benar juga."
"Tapi ada satu hal lagi yang gak gue ngerti." Hana mengeluarkan ponselnya dan menunjukkan foto laki-laki yang tengah berbaring dalam keadaan tidak sadarkan diri pada Max. "Tadi juga setelah gue tunjukin foto ini ke Pak Satpam. Dia bilang kalau bukan karena laki-laki ini, gue gak akan di bolehin masuk. Gue heran emangnya cowok ini berpengaruh banget ya di sekolah ini?"
Melihat foto terseut membuat Max melebarkan matanya. "Leon!"
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com