Momo melirik pada sang ayah, Chisaki yang menyadari hal itu langsung menarik pelan kursi roda anaknya menjauh dari sana.
"Saya permisi, anak saya sudah menyampaikan permintaan maafnya. Saya juga sekali lagi, ingin mewakili Momo, meminta maaf pada kalian semua. Maaf atas perlakuan anak saya yang telah merugikan kalian semua. Saya sangat menyesali perbuatan anak saya yang sangat disesalkan seperti ini."
Seisi ruangan mengangguk maklum, mereka tidak mau membuat permasalahan ini berlarut-larut dengan menunda maaf untuk Momo.
"Kami sudah memaafkan perbuatan anak anda. Seperti yang dikatakan oleh Leony dan Abare, jangan sampai Momo mengulangi perbuatannya itu. Kami memang kecewa, tapi kami maklum karena kiat sesama manusia pasti pernah melakukan kesalahan," sahut Hiyoshi.
"Ya, saya sependapat. Intinya kami semua sudah memaafkan Momo. Jadi, kami harap ke depannya tak ada lagi hal seperti ini," sahut Jisen.
.
.
.
.
.
Dukung penulis dan penerjemah favorit Anda di webnovel.com