"Eeeh?!! Sejak kapan kau tiba disini?" Wajah Velina sepenuhnya terlihat bingung, malah persis seperti orang bodoh ketika gadis itu menyadari ternyata sudah ada orang lain yang berada di dalam ruangan itu, sedang menunggu kedatangannya.
"Tidak lama," Daniel yang baru saja meneguk teh hangatnya mengangkat kepalanya, "baru tiga puluh menit," ucapnya dengan santai sambil bangkit berdiri untuk membukakan sebuah kursi untuk Velina yang berada di seberangnya.
"Kenapa kau cepat sekali datangnya?" Velina jelas merasa heran karena dia telah menduga sebelumnya jika dirinyalah yang akan tiba terlebih dahulu.
"Urusanku ternyata sudah selesai lebih cepat, jadi aku langsung ke sini saja," Daniel berkata demikian dengan hampir tanpa ekspresi, membuat Velina merasa kesulitan apakah lelaki itu sedang berbohong atau tidak.
"Tapi kan kau jadi menungguku lama!" ucap Velina, merasa tidak enak.
"Tidak apa-apa, bukankah wanita biasanya memang dandannya lama?" Ucap Daniel dengan santai.
Velina: "...".
Soutenez vos auteurs et traducteurs préférés dans webnovel.com