Katanya, yang balik lagi setelah hubungan yang hancur adalah hal yang salah. Dan ya, mungkin itu memang benar-benar salah karena apa? ya karena Rani saat ini merasakan apa yang menjadi 'kesalahan' di cerita dirinya dan juga Farel.
Masuk ke dalam hubungan sang mantan yang sudah berumah tangga, bukan lagi semudah merebut kekasih orang ataupun merebut perhatian para laki-laki di bar yang menurutnya sangatlah mudah. Selain terikat di dalan janji suci yang membawa-bawa agama dan hukum, pasti hubungan pernikahan sangat dijaga erat oleh banyak faktor sehingga kerap kali bertahan satu sama lain.
Dengan atasan yang hanya bermodal tank top saja dengan celana hotpants yang sedikit kebesaran --supaya tak terlalu menahan perutnya yang tengah menuju masa kehamilan muda--, ia duduk di sofa yang berada di balkon rumah. Hawa dingin yang menusuk pun tak menjadi penghalang dan membuat dirinya berkeinginan untuk masuk ke dalam kamar, ia hanya ingin.. ketenangan?
Soutenez vos auteurs et traducteurs préférés dans webnovel.com