Akhir pekan, waktu yang pas untuk melepas penat selepas satu minggu penuh beraktivitas. Ini adalah festival payung pertama yang dihadiri oleh Nata. Dia datang tak sendirian. Selepas menjemput Dila, mereka datang ke tempat tujuan. Suasana Ramai didapat kala keduanya datang menyambangi tempat yang dituju. Lalu-lalang orang seakan menjadi pemandangan utama di tengah indahnya jajaran payung berwarna warni di atas udara.
Dia tersenyum manis, menikmati keindahan yang ada. Ini semacam penyembuhan yang sempurna.
"Ayo beli minuman dulu," ujar Dila. Menarik pergelangan tangan Nata yang ada di sisinya. Membawa gadis itu mendekat ke arah beberapa stan kios yang ada di sisi lapangan festival.
"Mau apa?" tanyanya. "Lemon ice?" tawarnya menunjuk salah satu kios.
Nata mengangguk. Mengiyakan tanpa mau berbasa-basi. Toh, juga semua yang ada di sini terlihat begitu enak. Menggoda selera dan menggunggah keinginannya untuk menyantap segalanya yang ada di sini.
Soutenez vos auteurs et traducteurs préférés dans webnovel.com