webnovel

Marrying Mr CEO

Jeanna benci menjadi orang lemah. Ia benci menjadi orang yang tak berdaya. Namun, pada akhirnya, ia menjadi orang lemah setelah kehilangan segalanya. Ia kehilangan orang tuanya, adiknya, dan … jati dirinya. Rain benci melihat gadis lemah yang hanya bisa menangis. Rain benci melihat gadis yang menyerah pada keadaan. Rain benci … gadis seperti Jeanna. Namun, pada akhirnya ia memilih menikahi Jeanna daripada harus menikah dengan wanita yang tak dikenalnya. Namun, perlakuan kasar dan sikap dingin Rain padanya perlahan membuat Jeanna berubah. Jeanna mulai melawan, hingga akhirnya, Jeanna menemukan jati dirinya kembali. Jeanna … pada akhirnya jatuh cinta pada pangeran kejam berhati es itu.

Ally_Jane · Ciudad
Sin suficientes valoraciones
416 Chs

269 – Families

Rain menyipitkan mata pada bocah yang menatapnya tajam dari meja makan di depannya.

"Ini tidak adil," ucap anak itu tiba-tiba.

Rain mengangkat alis. "Apa yang kau bicarakan?"

"Kau orang yang menyebalkan, tapi kau punya keluarga sebanyak ini," sebut anak itu.

Rain mendengus pelan. "Bocah, apa kau tak tahu? Dunia ini memang tidak adil. Belajarlah menerima itu."

"Apa kau bangga bertengkar dengan anak yang puluhan tahun lebih muda darimu?" tegur Carol.

Rain mendecih pelan. "Jeanna, mana makananku?!" sentak Rain.

Jeanna tergopoh dari dapur. "Maaf, Pak. Saya sudah memesan dari restoran, tapi makanannya masih belum datang." Gadis itu tampak cemas. "Saya akan menghubungi restoran lagi."

"Tidak perlu," tukas Rain. "Berikan saja apa yang ada."

"Ah, baik, Pak."

Capítulo Bloqueado

Apoya a tus autores y traductores favoritos en webnovel.com