Nusa kini berada di tukang pecel lele yang ada di pinggir jalan, tentu saja berdua dengan Bian yang duduk di hadapannya.
"Kamu gak masalah kan aku ajak makan di tempat ini?" tanya Nusa dengan hati-hati.
Ya, berada di makanan pinggir jalan adalah ide Nusa. Ya karena ia tidak ingin Bian juga melakukan hal yang serupa dengan El, suka membayari ia makan di tempat-tempat mahal. Buktinya, tadi Bian ingin mengajak ke tempat seafood yang tengah populer di Jakarta.
Tentu saja Nusa menolak dengan tegas, ia bahkan mengatakan 'tidak' pada cowok tersebut tanpa berbasa basi sedikitpun.
Bian yang mendengar pertanyaan Nusa pun menolehkan kepala ke arah cewek tersebut, ia tadinya tengah menatap ke layar ponsel karena tengah melihat beranda instagram. Memusatkan perhatian ke wajah cewek cantik di depannya. "Aman, gue mah gak masalah makan di mana aja." ucapnya dengan senyuman.
Apoya a tus autores y traductores favoritos en webnovel.com