webnovel

Cindy Bukan Cinderella

Kata orang, “Sepatu yang bagus akan membersamaimu ke tempat yang indah”. Bagaimana dengan sepasang sendal jepit pemberian sang mantan? Ini kisah seorang gadis bernama Cindy, orang-orang menyebutnya Cinderella jaman now. Bagaimana tidak, Cindy memiliki Ibu dan dua saudari tiri seperti yang dikisahkan dalam dongeng. Sejujurnya Cindy ingin sekali berteriak, “Aku Cindy dan bukan Cinderella!” Bagai hidup di negeri dongeng, rupanya Cindy juga memiliki rahasia kecil tentang kemampuannya berbicara dengan hewan dan seorang peri yang ceroboh. Alih-alih membantunya, peri itu malah seringkali menyusahkannya. Mampukah Cindy melewati lika-liku kehidupannya? Mampukah Cindy bertemu dengan pangeran impiannya? Bagai sepasang sepatu yang menemukan rak untuk berteduh, Cindy juga membutuhkan hati tempatnya berlabuh.

Xerin_16 · Fantasía
Sin suficientes valoraciones
229 Chs

Cindy Bertanya, Peri Menjawab

"Perlukah kita menemui Cindy sekarang?"

"Buseeet … pertanyaan macam apa itu, Nina? Sepertinya kamu sedikit tak suka dengan majikanku itu. Apa yang membuatmu ragu, hm? Padahal ia adalah gadis yang baik. Kamu belum tentu bertemu dengan gadis semacamnya."

"Hihihi. Tidak kenapa-kenapa. Tiba-tiba saja aku jadi deg-degan apa lagi saat kamu mengatakan ia ingin menemui kami. Aaaaaa!"

"Aku tahu kenapa. Itu adalah sindrom Ratu Lili. Kita semua merasakan dampaknya." Peri Ella sedang menemukan alasan yang masuk akal. Tentu saja karena rasa khawatir yang muncul semenjak pemerintahan Ratu Lili. "Saat Ratu Lili mulai memanggil peri satu per satu artinya ada hal yang sedikit tidak beres dan mengganggu hatinya."

Nina mengangguk. "Seharusnya tadi kamu tak perlu mengatakan itu dan membiarkan semua terjadi apa adanya. Ya … membiarkan kami ke kamar Cindy dengan alami."

Capítulo Bloqueado

Apoya a tus autores y traductores favoritos en webnovel.com