"Bagaimana kabar kamu, Ra? Lama sekali kita nggak ketemu," tanya Clara pada Naura.
Ia merasa sudah begitu lama tidak bertemu dengan gadis itu. Bahkan Clara sempat mengira kalau hubungan mereka sudah renggang karena Nichol sangat jarang membawa Naura ke rumahnya.
"Alhamdulillah baik, Kak. Iya yah, lama sekali rasanya nggak ketemu Kakak. Padahal ini baru beberapa minggu," jawab Naura sambil mengulas senyum.
Sambil menyerahkan barang-barang yang sudah dibelinya tadi. "Oh ya, Kak. Ini buat dedek Starla, semoga saja cocok."
"Terima kasih banyak, Ra. Tapi sebenarnya kamu tidak perlu repot-repot seperti ini. Jadi ngerepotin kan kalau gini."
"Nggak ngerepotin sama sekali kok, Kak. Anggap saja ini hadiah kelahiran buat dedek Starla."
Clara mengambil bingkisan dari tangan Naura, kemudian menaruhnya di atas meja.
Naura lalu diajak pergi ke kamar bayi, di sana mereka berdua telah menemui Starla yang sedang tertidur pulas.
Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com