Setiba di rumahnya lagi-lagi Niko berusaha untuk mengurung diri di sebuah kamar yang berbeda dengan Vivian. Bahkan hanya pelayan yang sekarang bisa akses masuk ke dalam kamarnya itu, tanpa memberikan izin untuk Vivian masuk ke dalam sana.
Banyak sekali beban pikiran yang sekarang ini ia pikirkan, dan benar-benar membuatnya semakin terasa terbebani. Hingga akhirnya Niko memilih untuk segera mengistirahatkan tubuhnya sejenak sembari menunggu hari esok datang untuk kembali bekerja dalam rutinitas yang sama.
Di tempat yang berbeda, Vivian dengan sengaja mengajak Rey untuk ikut pergi dengannya agar bisa mengambil mobilnya yang berada di dalam perbaikan. Sebab, hari ini ia sudah dihubungi oleh pihak perbaikan mobil untuk segera mengambilnya.
Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com