webnovel

Secret Friendzone

Perjalanan hidup selalu mengajarkan seseorang untuk tidak egois dalam keadaan apa pun, entah bahagia atau pun sedih. Bahkan ketika mengalami fase terpuruk pun. Sullivan sadar benar bahwa hidup, seperti berjalan diatas roller coaster. Naik, turun, memutar dijalanan terjal, penuh kejutan. Pertemuan tak sengaja dengan Shireen, sang kupu-kupu malam yang ia selamatkan. Kisah yang berawal dari teman tapi mesra, malah berbalik seperti bumerang yang menghancurkan hidupnya. Rasa cinta, dendam, dan rindu, ia rasakan sama mendalamnya pada wanita yang pernah hadir di dalam hidupnya. Ketika ia berusaha melupakan Shireen selama bertahun-tahun. Wanita itu kembali muncul, di saat hidupnya akan bahagia. Akankah Sullivan menerima Shireen kembali? Atau tetap pada motto hidupnya. Take it or leave it! Apa jadinya ketika identitas yang selama ini ia sembunyikan, justru terguncang akibat kehadiran seseorang dari masa lalunya.

Umma_Saliha95 · realistisch
Zu wenig Bewertungen
302 Chs

216. Kesepakatan

Beberapa hari Sullivan tidak pulang ke rumah. Ia sengaja mengumpulkan bukti akurat untuk menyelesaikan Kanaya. Jika berada di rumah, sudah pasti semua gerak geriknya terpantau. Terkadang, para asisten di rumahnya tidak bisa setia, kecuali Mbok Iyem.

Setelah mendapat seluruh laporan dari Zhiefany, Sullivan menyusun segalanya. Malam ini ia berencana untuk mengintrogasi Kanaya, supaya bertanggung jawab atas apa yang dilakukan olehnya.

Tadi pagi Shireen mengirimkan pesan padanya yang mengatakan, bahwa Ghailan berubah belakangan ini. Jarang bicara dan malas untuk berinteraksi dengannya. Tapi ketika berbicara dengan orang lain, Ghailan menanggapi dengan sangat baik.

Sullivan tidak menjawab pesan Shireen, ia hanya fokus berpikir bagaimana membuat kedua anaknya kembali akur. Sullivan sudah lebih ikhlas mengubur perasaannya demi kebahagiaan sang anak yang sangat ia cintai.

Gesperrtes Kapitel

Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com