webnovel

RARI

AKU TIDAK BISA MENJADI DAN MERASAKAN APA YANG KAMU RASA... DAN KAMU JUGA SEBALIKNYA... KARENA ITU INILAH KISAH KU MASA kecil yang terjadi masa remaja hingga apa yang kurasakan saat ini

A_chan · Teenager
Zu wenig Bewertungen
9 Chs

29 Agustus bab baru

udah lama aku gk cerita lagi ya?

sebenarnya aku sensiri bimbang mau aku lanjut atau gk cerita ini...

29 Agustus 2020

ibuku meninggal dunia karena komplikasi, kalian pasti tahu.. awal tahun 2020 adalah tahun Covid-19 menebar di negri kita..., ya.. virus itu juga awal penderitaan terburuk keluarga besarku. bukan ... virus itu penderitaan kita semua...

ya seperti yang kalian tahu jika kalian membaca tulisan ku di bab sebelumnya..., aku merasakan rasa kecewa terhadap ibuku.. aku merasa kehilangan arti dari rumah, keluarga dan pertemanan.

Sebelumnya aku mau mintamaaf sama ibuku yang sudah tenang di alam sana.., sebenarnya aku tahu ibuku mungkin tidak terlalu tenang karena pasti mengkhawatirkan kami.. keluarga besar. tapi aku harap ibuku bisa tenang disana, doaku selalu ada di setiap ibadahku..

kali ini aku tidak akan melanjutkan dulu kisah ku.. aku hanya ingin berpesan kepada siapapun orang yang membaca pesanku.

aku sebagai seorang anak, masih mengeluh akan kasih sayang dari ibuku, ibuku juga sama mengeluh akan diriku yang nakal dan juga diriku yang belum bisa memenuhi keinginan orangtuaku.

aku berharap kalian bisa menghargai waktu kalian bersama keluarga kalian. kalian akan merasa kehilangan setelah orang itu benar benar gak ada loh... jangan jadi aku yang menyesali sikapku semasa ibuku masih ada.. jangan jadi aku yang selalu mengemis akan kasih sayang , jangan jadi aku yang membandingkan ibuku dengan ibu orang lain, dan jangan jadi aku yang menutup mata dengan perjuangan ibuku.

aku memahami secuil dari perjuangan ibuku..., baru secuil saja tapi aku selalu mengeluh akan kasih sayang... selalu mengeluh akan kasih sayang orang tua layaknya orang lain pada umumnya... tapi aku selalu menutup mata dengan perjuangan besar orangtuaku...

aku menutup hati mata dan telingaku dari kenyataan bahwa ibuku bisa menjadi wanita karir dan hebat seperti sekarang karena apa?

aku tidak pernah memikirkan perjuangan seperti apa yang ibuku lewati...

sekarang aku mulai mengerti bagaiman perjuangan ibuku.. mulai memahami beban apa yang di tanggung ibuku.. mulai mengerti kenapa ibuku sangat sibuk bahkan tidak memiliki waktu bersama anak anaknya....

aku gk tau mau ngomong gimana lagi.. pasti bahasaku acak acakan ya..., aku harap kalian bisa membuka pikiran lebih luas lagi, lebih dalam lagi dan hargai.. hargailah.. HARGAILAH hal hal yang membuat kalian MARAH, SEDIH, DAN BAHAGIA semua itu berharga.. semua itu berharga. aku tidak berharap kalian memiliki kisah sepertiku..., aku harap kalian menghargai diri kalian sendiri... aku tahu kok tulisan ku ini mungkin hanya tulisan biasa... tapi aku harap kalian selalu ingat.. menghargai sesuatu itu bisa membuat kalian membuka pikiran.

hari ini 08/12/20 peringatan 100 hari meninggalnya ibuku.. aku mohon doa dari kalian semua.. agar ibuku bisa mendapat tempat terbaik.... dan semoga keluargaku di beri ketabahan dan semoga kita selalu di beri kekuatan dan terhindar dari segala kezaliman... semoga juga virus ini segera di hilangkan ... dan semoga kita semua di permudahkan dalam mencari rizki yang halal....

ibu ku selalu berpesan dan pesan dari ibuku ini selalu ku jalankan

"ada 3 waktu doa kita di ijabah, pertama ketika hujan ,kedua setelah adzan berkumandang namun sebelum ikomah di kumandangkan "itu ucap ibuku sebelim beliau meninggal.

sayangnya yang ke 3 aku lupa.. waktua apa itu.

terima kasih buat kalian teman teman yang sudah mau membaca kisahku... , hm.. aku boleh menganggap kalian teman kan :)

-rari-