Ayo bangun, bangun!" teriak seseorang dari depan tenda. Kepalanya menyembul masuk sambil memperhatikan satu persatu anak-anak yang tengah tertidur di dalamnya. Melihat tidak ada respons sama sekali, laki-laki itu berjalan masuk dan mulai menggoyang-goyangkan tubuh anak yang tertidur di dekat pintu tenda.
"BANGUNNN!!" teriaknya lebih keras. "KEBAKARAN, KEBAKARANNN! AIR PANASSS!" teriaknya lagi sedikit tidak sabar sambil menepuk tangannya kuat-kuat dan sesekali menggoyang-goyangkan tubuh yang masih menikmati alam mimpi. Beberapa anak mulai menggeliat tak nyaman, beberapa anak pula mulai membuka matanya dan memandangi sumber suara dengan setengah sadar, dan tentunya masih ada beberapa anak yang terlelap pulas tanpa terganggu sedikit pun, termasuk Ricky.
Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com