webnovel

The Roommate 1

Arissa berpikir kalau ia baru saja membuat sebuah kesalahan besar dengan menandatangani kontrak tinggal setahun dengan seorang maniak seks. Teman satu kontrakannya, Cristan dengan santainya selalu membawa wanita yang berbeda setiap malam untuk menjadi penghangat tempat tidurnya dan Arissa harus menahan derita untuk selalu menyumbat telinganya yang memerah akibat desahan dan erangan erotis yang harus ia dengar setiap malam. Masalahnya, ia baru saja pindah dan mendapat pekerjaan jadi ia tidak mungkin untuk langsung mencari tempat tinggal baru kan? Belum lagi, ia juga harus membantu mengirim uang bulanan ke panti asuhan dan anak tunggalnya. Hhh... Walaupun si maniak seks itu berwajah sangat menarik dengan tubuh yang luar biasa sempurna, Arissa harus bertahan untuk menuntaskan kontrak tempat tinggal sementaranya dan segera pindah secepat mungkin...

Nana15 · Urban
Not enough ratings
300 Chs

87 KAU TERLAMBAT

Wanda tersenyum dengan anggun sambil memberikan jalan keluar untuk Gordon Levy.

"Kelihatannya aku baru saja melewatkan sesuatu ya?" tegur Wanda dingin ketika Gordon berjalan melewati tubuhnya.

Sambil tetap berusaha tersenyum ramah, Gordon berbalik sebentar dan menjawab.

"Untuk masalah tersebut, bisa langsung Anda tanyakan pada Tuan Robert Ferra. Tugas kami sudah selesai di sini." kata Gordon Levy pelan sambil sedikit membungkuk hormat pada Wanda dan langsung undur diri. Diikuti oleh Monica dan tim pengacaranya yang mengekor di belakang.

Setelah Gordon Levy dan timnya pergi, barulah Robert bisa menghela nafas lega.

Suasana tadi benar-benar sangat …. Mengerikan!!

"Kau terlambat…" tegur Robert dengan wajah kesal pada Wanda.

Wanita yang disebut namanya tersebut mengangkat alisnya sambil tersenyum ringan.

"Benarkah?"

Robert dengan singkat lalu menceritakan semua hal yang terjadi di dalam kantor Fashion Blast hari itu kepada Wanda.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com