webnovel

Bab 10 : Mawar Hitam yang Tak Tertandingi

Semenjak hari itu, aku dan Eri tidak berbicara satu sama lain. Kami terkadang saling berpapasan, tapi tidak ada kata-kata yang terucap dariku maupun dirinya. Seakan jarak kami seakan menjauh dengan sendirinya. Aku pun tidak lagi duduk bersamanya saat berada di kelas, memutuskan untuk duduk bersama dengan Rendi. Begitupun dengannya yang telah berganti tempat duduk bersama seorang perempuan dari jurusan JAK.

Aku memutuskan untuk terus fokus pada pelajaran sekarang, tidak memikirkan tentang hal itu. Meski terkadang, aku juga merasakan bahwa aku telah berlebihan kepadanya.

‘Apa aku marah karena dia bisa melampauiku ? Apa aku iri kepadanya ?’ pikirku.

Tapi dia juga salah. Eri lebih pintar dariku, hasil tes pun tidak membohonginya. Bagaimana bisa orang yang lebih pintar dariku justru bertanya kepadaku yang berada di bawahnya, seakan dia mengejekku. Jika semua ini memang sepenuhnya salahku, saat ini juga aku akan langsung meminta maaf kepadanya.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com