Sinar cahaya hijau tiba-tiba melesat keluar dari kediaman Keluarga Duanmu dan menerangi tempat di dekatnya saat menuju ke arah Duanmu Qing.
"Ini adalah alasan yang sebenarnya," sebuah suara tua yang cerah pun terdengar.
Ekspresi Duanmu Qing menjadi suram. Dia tidak menyangka Tetua Agung akan langsung keluar.
Zhao Feng merasa ada sesuatu yang salah. Dia adalah murid Duanmu Qing tetapi bahkan dirinya tidak berhak untuk bergabung dengan Keluarga Duanmu?
Seorang tetua dengan wajah persegi dan berjubah putih langsung muncul di depan Duanmu Qing.
Aura dari dua Penguasa Suci langsung membuat angin menderu-deru dan awan bergerak. Dimensi ruang itu sendiri seperti berputar-putar ketika aura keduanya bentrok. Lima Kaisar pun segera mundur.
Tetua Agung terlihat memiliki tatapan yang dingin dan sedikit terkejut ketika melihat Zhao Feng yang berambut emas. Rambut dan mata emas Zhao Feng membuatnya merasa ada sesuatu yang salah.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com